Header Ads

Seo Services

Dasar Dasar Pemrograman Pascal

Assalamualaikum semuanya, kali ini kita masuk ke pemebelajaran pascal selanjutnya, jika pada postingan sebelumnya kita membahas tentang instalasai turbo pascal versi 7.1 atau anda bisa kunjungi link nya disini. Maka pada pertemuan kali ini kita akan membahas mengenai dasr dasar pemograman pascal. Seperti halnya kita menaiki sepeda, kita tidak langsung bisa kan, dan semua itu sama halnya dengan pemograman pascal dimana kita tidak bisa langsung jago atau sok jago :D hahaha. 

Oke tanpa basa basi lagi berikut merupakan penjelasan mengenai dasar dasar pemograman pascal. Untuk selanjutnya, berikut ulasan selengkapnya :

Dasar Dasar Pemrograman Turbo Pascal 7.1



Pemrograman pascal mempunyai struktur data atau urutan agar dapat dijalankan. Berikut merupakan struktur pemograman pascal.

1. Nama ProgramUntuk keperluan dokumentasi, suatu program dapat diberi nama.  Nama program ini bersifat optional (boleh ada boleh tidak).  Jika akan diberikan nama program, maka syntaknya sebagai berikut :
NamaProgram mempunyai ketentuan sebagai berikut :
a. Karakter pertama harus Abjad.
b. Karakter kedua dan seterusnya yang diijinkan adalah AbjadAngka dan Garis Bawah ( _ ).

(aturan ini berlaku UMUM untuk : Nama ProgramNama Constanta,  Nama Type DataNama VariabelNama Fungsi dan  Nama Procedure).

2. Variable
Variabel adalah suatu “wadah data” yang harus dideklarasikan dibagian deklarasi variabel sebelum dipakai dalam program.  Inilah salah satu perbedaan pokok antara PASCAL dengan BASIC.  Di dalam BASIC kita dapat memakai sembarang nama variable tanpa pusing-pusing “memesan” dulu.  Tetapi di dalam PASCAL, variabel yang akan dipakai harus “dipesan” dulu dengan dideklarasikan dalam deklarasi variabel.
Contoh Syntax :
Var   NamaVariable :  TipeVariable;

3. Type Data
Deklarasi Type Data dipakai apabila kita akan mendefinisikan suatu Type Data kita diluar Type Data standard PASCAL.
Cara mendeklarasikan adalah :
Type   NamaTypeData = TypeDataPASCAL;


 Berikut merupakan jenis jenis type data :


4. Constanta
Konstanta adalah suatu nilai data yang bersifat tetap selama progarm dijalankan (“run time”). Konstanta dideklarasikan dengan cara :
Syntax :
Const   NamaKonstanta = NilaiData;
Yang harus diingat adalah bahwa antara nama konstanta dengan nilai data dipisahkan tanda  = (Sama Dengan).


5. Unit

Unit adalah suatu satuan kumpulan instruksi  yang harus diaktifkan jika instruksi yang bersangkutan akan dipakai. Di dalam PASCAL ada 4 unit yang sering dipakai yaitu CRT (berhubungan dengan perintah-perintah pengaturan layar), PRINTER (berhubungan dengan media cetak printer),  DOS (berhubungan dengan perintah berkaitan dengan DOS) dan GRAPH (perintah-perintah grafik).

Sebagai contoh : Clrscr, adalah prosedur untuk membersihkan layar yang ada di dalam unit CRT, maka untuk dapat memakai Clrscr, unit Crt harus di ‘Uses‘ dalam deklarasi unit.  Uses Crt dan  Clrscr, merupakan pasangan dalam arti Clrscr adalah suatu prosedur PASCAL yang menghendaki dideklarasikannya unit namanya CRT, dengan cara Uses Crt.  Prosedur lain yang memerlukan unit Crt antara lain Gotoxy(x,y), DelLine, InsLine dan lain-lain yang akan dibahas kemudian.

6. Label


Label adalah suatu nama tertentu (dapat terdiri angka atau huruf atau kombinasinya), yang dalam program nanti akan dituju oleh statemen GOTO.  Namun dalam PASCAL sesungguhnya statement GOTO ini hanya diijinkan tetapi sama sekali TIDAK DIANJURKAN.  Karena statemen Goto menyebabkan struktur program menjadi tidak jelas.

7. Fungsi dan Procedure
Pemrograman PASCAL yang terstruktur menghendaki pemecahan masalah menjadi modul-modul yang lebih kecil.  Modul ini nanti dapat diimplementasikan melalui fungsi atau prosedur, sehingga program utama hanyalah bertugas mengelola pemanggilan fungsi dan prosedur yang sudah dideklarasikan.  Pada topik fungsi dan prosedur, deklarasi ini  akan dikupas lebih jauh.

8. Procedure Write dan Writeln
Procedure Write dan Writeln digunakan untuk mencetak suatu  konstanta, variable, ekspresi atau kombinasi dua atau ketiganya, dapat berupa konstanta string atau konstanta numerik.
Syntax :
Write(‘kontanta’, ‘ekspresi’, ‘variabel’) 
Writeln(‘konstanta’, ‘ekspresi’, ‘variabel’)

Rangkaian karakter yang diapit tanda petik tunggal (‘ …..karakter …’)
Write :    akan mencetak dan  posisi kursor pada baris yang sama.
Writeln :    mencetak dan kursor akan turun satu baris, ke awal  baris.


9. Procedure Read dan Readln


Prosedur Read dan Readln adalah untuk membaca data DARI KEYBOARD dengan hasil pembacaan akan ditampung dalam variabel yang ada dalam argumen Read dan Readln tersebut.
Syntax :
Read(NamaVar1, NamaVar2, …);
Readln(NamaVar1, NamaVar2, …);



Test Porgram Pascal 7.1

Contoh program sederhana pascal

program hello;
uses crt;
begin
  write('hello world!');
   readln;
end.

syntax diatas apabila di run maka akan muncul hasil run sebagai berikut :



Mungkin cukup sekian yang dapat saya sampaikan, mdudah mudahan bermanfaat, jika ada yang ingin anda tanyakan, anda bisa menghubungi email saya di diszajatnika@gmail.com. Terimakasih.

"Kemudahan akan selalu ada bagi mereka yang terus berjuang dan percaya akan keinginannya"
Disza Jatnika

No comments